www.klinikraisha.com .Apakah Anda berkeinginan menjadi seorang "Sociopreneur" yang mampu menambah penghasilan Anda tanpa harus meninggalkan pekerjaan utama Anda? Dan terlebih lagi Anda juga bisa membantu orang-orang di sekitar Anda.
Jika Ya..Bergabunglah bersama kegiatan sosial kami melalui program "MITRA RAISHA"
MENGENAL
HPV
HPV (Human Papilomavirus) adalah
virus yang lebih dikenal sebagai penyebab kanker serviks (meskipun juga dapat
menyebabkan kanker lain di daerah kewanitaan dan juga menimbulkan kutil
kelamin/jengger ayam). Terdapat lebih dari 200 tipe virus HPV dan lebih dari 40
tipe diantaranya menyebabkan infeksi kelamin. Tipe 16 dan 18 menyebabkan 70%
kanker serviks dan mayoritas kanker kelamin. Tipe 6 and 11 menyebabkan 90%
kutil kelamin. Tidak ada pengobatan untuk infeksi HPV, tetapi sebagian
infeksinya dapat dicegah.
BAHAYA
KANKER SERVIKS
Kanker serviks adalah penyebab terbanyak kedua
kematian akibat kanker pada wanita di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri
setiap satu jam wanita meninggal akibat kanker serviks. Data Depkes menunjukkan
bahwa di Indonesia diperkirakan terdapat sekitar 100.000 penderita kanker
serviks per tahun. Yogyakarta merupakan salah satu provinsi dengan angka
kejadian kanker serviks tertinggi
GEJALA
KANKER SERVIKS
Stadium 0 biasanya tidak bergejala. Stadium 1
mulai muncul gejala keputihan yang sering kambuh, susah diobati, dan kadang
berbau. Stadium 2 dan 3 sudah mulai muncul perdarahan dan rasa sakit yang mana
pada stadium ini para penderita baru mulai memeriksakan diri. Stadium 4 kanker
sudah menyebar ke seluruh tubuh sehingga menimbulkan gejala kompleks seperti
sesak, kencing darah, berak darah, lumpuh, dan lain-lain
KUALITAS
HIDUP PENDERITA
Penderita stadium lanjut memerlukan berbagai
terapi seperti operasi, radioterapi, kemoterapi, dan lain sebagainya yang
memakan biaya hingga ratusan juta (cek
website RS Kanker Dharmais). Belum lagi efek samping yang harus dirasakan
dari terapi tersebut seperti mual, muntah, lemas, rambut rontok, perdarahan,
dll. Di samping itu banyak waktu yang akhirnya terbuang percuma bukan hanya
dari penderita tetapi juga penunggu yang harus bolak-balik mengantar pasien ke
rumah sakit untuk kemoterapi dan konsultasi.
“Asuransi mungkin bisa
mengganti sebagian uang yang hilang, tapi bagaimana dengan kualitas hidup dan
waktu yang hilang? Siapa yang akan mengurus penderita? Dan siapa yang akan
mengurus keluarga selama sakit?”
HARAPAN HIDUP
PENDERITA
|
|
Stadium kanker
|
Harapan hidup
dalam 5 tahun
|
I
(awal)
|
81-96%
|
II
|
65-87%
|
III
|
35-50%
|
IVA
|
15-20%
|
PENCEGAHAN
KANKER SERVIKS
Kanker serviks merupakan penyakit yang dapat
dicegah. Vaksinasi HPV dapat mencegah sebagian besar kasus kanker serviks pada
wanita jika diberikan sebelum terpapar virus HPV. Pada wanita yang sudah
menikah diperlukan skrining kanker sejak dini dengan pemeriksaan Pap Smear
rutin. Selain itu pola hidup dan pergaulan yang sehat juga sangat penting.
JADWAL
VAKSINASI HPV
Vaksin HPV direkomendasikan untuk diberikan pada
wanita berusia 11 sampai 12 tahun. Vaksin ini sudah bisa diberikan sejak usia
10 tahun. Pada wanita, vaksin dapat diberikan sampai berusia 55 tahun. Pada
pria, vaksin dapat diberikan sampai berusia 26 tahun. Vaksin HPV diberikan
sebanyak 3 dosis berurutan. Dosis pertama diberikan saat ini. Dosis kedua
diberikan 1-2 bulan setelah dosis pertama. Dosis ketiga diberikan 6 bulan
setelah dosis pertama.
PROGRAM
MEMBANTU
SESAMA
MELALUI MITRA RAISHA
Klinik Vaksinasi Raisha selalu memberikan
perhatian lebih kepada masalah vaksinasi/ imunisasi. Kami berharap masyarakat
khususnya masyarakat Yogyakarta bisa memperoleh vaksinasi setiap saat dengan
harga yang terjangkau tetapi dengan tetap menjaga kualitas dari vaksin itu
sendiri. Berbagai program sudah kami lakukan untuk mempromosikan vaksinasi
kepada masyarakat. Sekarang melalui program terbaru kami, “MITRA RAISHA”, kami
memberikan kepada Anda:
1.
Kesempatan mendapatkan vaksinasi tanpa perlu
mengeluarkan biaya.
2.
Kesempatan untuk mendapatkan penghasilan
tambahan.
3.
Kesempatan untuk membantu sesama.
PROGRAM
MITRA RAISHA
Melalui program ini, kami
mengajukan Anda untuk menjadi mitra klinik vaksinasi Raisha. Sebagai mitra,
anda bisa mengajak keluarga, teman, masyarakat sekitar untuk hidup lebih sehat
dengan mendapatkan vaksinasi/ imunisasi yang memberikan perlindungan terhadap
berbagai penyakit.
KEUNTUNGAN
SEBAGAI MITRA
1.
Anda mendapatkan bonus untuk setiap orang yang
Anda ajak untuk vaksinasi di Klinik Vaksinasi Raisha.
2.
Bonus yang Anda kumpulkan dapat digunakan untuk
mendapatkan vaksinasi gratis atau sebagai penghasilan tambahan.
3.
Membantu sesama untuk lebih sehat dengan mendapatkan
vaksinasi.
4.
embantu sesama untuk lebih hemat karena vaksinasi
dengan membawa rekomendasi dari Mitra Raisha akan mendapatkan harga khusus.
5.
Menjadi Member Klinik Vaksinasi Raisha dengan
hanya mengajak 3 orang agar mendapatkan harga member untuk setiap vaksin yang
Anda dapatkan
KEUNTUNGAN ORANG LAIN
JIKA MENDAPATKAN REKOMENDASI
Orang
yang Anda rekomendasikan akan mendapatkan potongan harga seperti dalam tabel di
bawah ini:
Keterangan
|
Harga
|
Tanpa Rekomendasi
|
Rp
705.000,-
|
Dengan Rekomendasi
|
Rp
688.000,-
|
APA SYARAT MENJADI MITRA
RAISHA?
1. Mendaftarkan diri ke
Klinik Vaksinasi Raisha (Gratis).
2.
Minimal telah merekomendasikan 3 orang untuk
vaksin.
Berikut Tabel Ilustrasi Perhitungannya
Kami tunggu
partisipasi Anda sebagai
“MITRA
RAISHA”
File di atas dapat Anda unduh melalui link di bawah ini:
http://www.4shared.com/office/lpJ3CEHrce/PDF_NEW.html
Jika masih ada pertanyaan silahkan hubungi kami melalui nomor telp/sms/WA atau alamat di halaman "contact" http://kvraisha.blogspot.com.
lowongan, mitra, pekerjaan, penghasilan, raisha, sampingan, sociopreneur, tambahan, yogyakarta, 2015
No comments:
Post a Comment